Blogger templates

Kamis, 07 Februari 2013

Mengenal Lebih Dalam Apa Python Itu (Bahasa Pemprograman)


 
Mungkin anda akan bertanya-tanya mengapa di smartlist101.com ini membahas tentang Phyton.  Mungkin ada yang tahu dan tidak tahu apa yang namanya Pytho itu, jika orang awam pasti menganggap Python itu sebuah jenis ular namun hal tersebut salaha karena Python adalah sebuah jenis bahasa pemrograman.  mengapa kita bahas di blog ini yang berisikan aplikasi dan game Handphone? yah pastinya bahasa pemrograman sangat perlu kita ketahui karena bahasa pemrograman nyawa dari aplikasi dan game handphone.
Pada umumnya kita hanya mengenal bahasa pemrograman seperti Java, Syimbian, Linux, Windows dll saja, Namun ada sesuatu bahasa pemrograman yang telah lama ada dan memiliki kemampuan yang luar biasa namun bahasa pemrograman ini tidak begitu terkenal.  Python namanya, Python adalah bahasa pemrograman interpretatif multi guna dengan filosofi perancangan yang berfokus pada tingkat keterbacaan kode.  Python diklaim sebagai bahasa yang menggabungkan kapabilitas, kemampuan, dengan sintaksis kode yang sangat jelas, dan dilengkapi dengan fungsionalitas pustaka standar yang besar serta komprehensif.
Python dikembangkan pada tahun 1990 oleh Guido van Rossum di Amsterdam sebagai kelanjutan dari bahasa pemrograman ABC.  Pyhton pada umumnya digunakan sebagai bahasa skrip walaupun pada kenyataannya penggunaan bahasa ini lebih luas mencakup konteks pemanfaatan yang umumnya tidak dilakungan dengan menggunakan bahasa skrip. Python dapat digunakan untuk berbagai keperluan pengembangan perangkat lunak dan dapat berjalan di berbagai platform sistem operasi.
Sekarang  kode python dapat dijalankan di berbagai jenis sistem operasi, yaitu:
* Linux/Unix
* Windows
* Mac OS X
* Java Virtual Machine
* OS/2
* Amiga
* Palm
* Symbian (untuk produk-produk Nokia)
Python memiliki beberapa lisensi yang berbeda dari tiap beberapa versi yang didistribusikan.  Lisensinya pun tidak bertentangan dengan  Open Source maupun Genereal Public License (GPL).  Namun Python dapat diperoleh dan digunakan secara bebas bahkan untuk kepentingan komersial.
Mengapa saya memposting artikel Mengenal Lebih Dalam Apa Python Itu agar kita lebih tahu jenis-jenis bahasa pemrograman khususnya yang belum pernah kita dengar sebelumnya.  Selain itu ada aplikasi di smartlist101.com ini yang memerlukan bahasa pemrograman dengan menggunakan Python yang dapat meningkatkan kualitas dan kecepatan handphone anda. Referensi–> Wikipedia: Python(Bahasa Pemrograman)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar